PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK ROLE PLAYING TERHADAP INTERAKSI SOSIAL PADA SISWA

Authors

  • Nanda Anggoro Kasih Wibowo
  • Bambang Susanto
  • Muhammad Arief Maulana

DOI:

https://doi.org/10.32585/advice.v1i1.289

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan layanan bimbingan kelompok teknik role playing terhadap interaksi sosial pada siswa kelas X MM SMK PGRI Sukoharjo Tahun Ajaran 2017/2018.Subjek penelitian adalah siswa kelas X MM dengan kategori sangat rendah, dengan desain One-Group Pretest-Posttest. Teknik sampel diambil dengan teknik purposive sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan teknik angket yang terdiri dari 31 pernyataan. Dan teknik analisis data yang digunakan yaitu uji Wilcoxon. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh layanan bimbingan kelompok teknik role playing terhadap interaksi sosial. Dimana penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perbedaan skor pretest dan posttest pada kelompok eksperimen. Hasil uji diperoleh skor mean pretest sebesar 41,2 sedangkan mean pada post test 66,1 eksperimen diperoleh harga signifikansi sebesar 0.005 dengan nilai Z yang didapat sebesar 2,807 dan nilai Z tabel 1,598. Dimana nilai signifikansi dari 5% adalah nilai standar untuk mengetahui diterima atau tidak  Ho nya, ternyata harga signifikasi sebesar 0.005 < 0.05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hal ini dapat disimpulkan ada perbedaan yang signifikan skor pretest dan post test. Jadi dapat disimpulkan ada pengaruh layanan bimbingan kelompok teknik role playing terhadap interaksi sosial pada siswa kelas X MM Sekolah Menengah Kejuruan PGRI Sukoharjo Tahun Ajaran 2017/2018.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Herimanto. (2010). Ilmu Sosial & Budaya Dasar. Jakarta : Bumi Aksara.

Istarani. (2011). Model Pembelajaran Inovatif. Medan : Media Persada.

Maulana, M., Wibowo, M., & Tadjri, I. (2014). MODEL BIMBINGAN KELOMPOK BERBASIS BUDAYA JAWA DENGAN TEKNIK PERMAINAN UNTUK MENINGKATKAN INTERAKSI SOSIAL SISWA SMP KOTA SEMARANG. Jurnal Bimbingan Konseling, 3(2). Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/jubk/article/view/4612 Maulana, M., Hidayati, A. (2016). PENGGUNAAN LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK DISKUSI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL MAHASISWA BIMBINGAN DAN KONSELING UNIVET BANTARA SUKOHARJO ANGKATAN TAHUN 2015/2016. Edudikara: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran, 1(1). Retrieved from https://ojs.iptpisurakarta.org/index.php/Edudikara/issue/view/10 Maulana, M., Nugroho, P. (2019). MENGURANGI KENAKALAN REMAJA MENGGUNAKAN KONSELING BEHAVIORAL PADA PESERTA DIDIK DI SMA. Konseli: Jurnal Bimbingan dan Konseling, 6(1). Retrieved from http://ejournal.radenintan.ac.id/index.php/konseli/article/view/4059/2941

Maynawati, Aldila FRNM. (2012). PENANGANAN KASUS LOW SELF-ESTEEM DALAM BERINTERAKSI SOSIAL MELALUI KONSELING RATIONAL EMOTIF TEKNIK REFRAMING. IJGC: Indonesian Journal of Guidance and Counseling, 1(1). Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/jbk/article/view/1074/1072 Mugiarso, Heru. (2007). Bimbingan dan Konseling.Semarang: UNNES Press

Murtadho Ali. (2010). Modul Pengembangan Pribadi Konselor, Semarang : IKIP PGRI.

Prayitno. (2004). Layanan Bimbingan Kelompok dan Konseling Kelompok. Padang

Sugiyono. (2010). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D. Bandung : Alfabeta.

Tohirin. (2007). Bimbingan Konseling Di Sekolah dan Madrasah (Berbasisi Integrasi), Jakarta : PT. Raja Grafindo Persada Walgito, Bimo. (2003). Psikologi Sosial (Suatu Pengantar). Yogyakarta : Andi Offset

W.S Winkel dan Sri Hastuti. (2012). Bimbingan dan Konseling di Institusi Pendidikan, Yogykarta: Media Abadi. Sartono. Y. (2014). Peningkatan Tanggungjawab Belajar Melalui Layanan Penguasaan Konten Dengan Teknik Role Playing. Jurnal Penelitian Tindakan Kelas. Vol. 16 No. 2

Published

2019-06-15

Issue

Section

Artikel