EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK DISKUSI UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA KELAS VII DI SMP IT MASJID SYUHADA YOGYAKARTA

Authors

  • Tri Susilo Universitas PGRI Yogyakarta
  • Drajat Edy Kurniawan Universitas PGRI Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.32585/advice.v2i1.664

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah layanan bimbingan kelompok dengan teknikDiskusi efektif untuk meningkatkan kemandirian belajar siswa kelas VII di SMP IT Masjid Syuhada Yogyakarta tahun ajaran 2019/2020. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII di SMP IT Masjid Syuhada Yogyakarta tahun pelajaran 2019/2020 yang berjumlah 123 siswa yang terbagi dalam 4 kelas. Sampel dalam penelitian diambil sebanyak6 siswa yang memiliki tingkat kemandirian belajar rendah dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan pedoman observasi, pedoman wawancara dan angket. Teknik analisis data dengan menggunakan  statistik dengan rumus uji t-tes.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari hasil uji t-test diperoleh nilai t =  14.556 dengan nilai Sig =  0,000 < 0,05. Oleh karena hipotesis penelitian terbukti kebenarannya maka kesimpulan penelitian ini yaitu layanan bimbingan kelompok dengan teknik diskusi efektif untuk untuk meningkatkan kemandirian belajar siswa kelas VII di SMP IT Masjid Syuhada Yogyakarta tahun ajaran 2019/2020.

Keyword : bimbingan kelompok, teknik diskusi, kemandirian belajar

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2020-08-11

Issue

Section

Artikel