Analisis Pengendalian Bahan Baku Raw Material pada PT XYZ

Authors

  • Afif Fauzi Program Studi Teknik Industri, Universitas Sahid Surakarta
  • Erna Indriastiningsih Program Studi Teknik Industri, Universitas Sahid Surakarta
  • Agung Widiyanto Fajar Sutrisno Program Studi Teknik Industri, Universitas Sahid Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.32585/japti.v4i2.4940

Abstract

Penelitian berhubungan dengan pengendalian bahan baku produk kontruksi baja di perusahaan PT Surya Jaya Perkasa. Perusahaanuntuk melakukan pengendalian persediaan dengan tujuanmenekan biaya dan memaksimalkan laba dengan metode EOQ dan Just In Time (JIT). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode metode Economic Order Quantity(EOQ) dan metode Just In Time (JIT) sebagai pengendalian persediaan bahan baku pada PT Surya Jaya Perkasa serta mengetahui apakah metode Economic Order Quantity (EOQ) dan metode Just In Time (JIT) lebih optimal dibandingkan dengan kebijaka perusahaan. Metode analisis menggunakan Heizer dan Render model EOQ (Economic Order Quantity). Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan perhitungan metode Just In Time.

Hasil analisis data dapat diperoleh terdapat perbedaan efisiensi biaya persediaan antara Metode Economic Order Quantity dan Metode Just in Time dalam pengendalian persediaan bahan baku pada periode produksi tahun 2022 dimana temuan penelitianmenunjukan hasil yang berbeda. Dalam hal perhitungan efisiensi biaya persediaan, teknik Just in Time lebih baik. Dan Efisiensi penerapan Just In Time dalam pengendalian persediaan bahan baku lebih besar dari pada Economic Order Quantity yang hanya memberikan efisiensi pengendalian persediaan dibuktikan biaya persediaan menggunakan metode JIT untuk bahan baku UNP 100 menunjukan hasil sebesar Rp 74.001,38 dan untuk bahan baku Frame roller menunjukan hasil sebesar Rp 60.772,45. Metode EOQ dan metode JIT bila dibandingkan dengan kebijakan perusahaan dengan total biaya persediaan untuk bahan baku UNP 100 sebesar Rp. 2,721,555.66 dan untuk bahan baku frame rollersebesar Rp. 2,492,395.03 menghasilkan biaya persediaan dengan selisih yang signifikan. Dari hasil tersebut adanya selisih yang besar sehingga efisien menggunakan metode JIT.

 

Kata Kunci : Pengendalian, Bahan Baku, Economic Order Quantity, Just in Time.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-09-30

How to Cite

Fauzi, A., Indriastiningsih, E., & Sutrisno, A. W. F. (2023). Analisis Pengendalian Bahan Baku Raw Material pada PT XYZ. Jurnal Aplikasi Ilmu Teknik Industri (JAPTI), 4(2), 85–89. https://doi.org/10.32585/japti.v4i2.4940

Issue

Section

Artikel