Pendampingan Baca Tulis dan Pengajaran Surah Pendek Al-Qur’an Bagi Anak-Anak Migran di PKBM PNF Malaysia
Abstract
ABSTRAK
Rendahnya literasi dasar dan kemampuan keagamaan anak-anak migran yang belum mendapatkan akses pendidikan formal maupun agama secara memadai, menjadi poin yang sangat utama terutama dalam sektor pendidikan. Kurangnya pemahaman agama, menjadikan anak-anak migran tidak dapat membaca bahkan menghafalkan surah pendek yang ada di Al-Qur’an. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pendampingan baca tulis dan pengajaran surah pendek Al-Qur’an kepada anak-anak migran PKBM PNF Malaysia dengan menggunakan pendekatan service learning. Melalui pendekatan ini, peneliti tidak hanya mengabdi kepada masyarakat tetapi juga belajar teori secara langsung di lapangan. Metode yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Program pendampingan baca tulis dilakukan setiap Senin-Jum’at saat proses pembelajaran juga pengajaran surah pendek Al-Ashr seusai pembelajaran selesai, dan dibaca saat pulang sekolah. Hasil pendampingan menunjukkan peningkatan kemampuan membaca dan hafalan surah Al-Ashr, serta tumbuhnya motivasi belajar anak-anak migran. Temuan ini menunjukkan bahwa pendampingan baca tulis dasar dengan secara bertahap dan hafalan dengan metode talaqqi dan takrir efektif dalam mengembangkan kemampuan anak-anak migran yang ada di PPWNI Klang, Selangor Malaysia.
Kata kunci: membaca; menghafal; surah pendek Al-Qur’an; anak migran; PKBM PNF Malaysia
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 berly wijayanti, Layyinatul Afidah, Muhammad Saifuddin Azzudy, Reni Amanda Dewi, Alvin Dian Pramuja, Qurroti A'yun, Haidar Idris, Nurhafid Ishari, Mohammad Darwis, Putri Nadiyatul Firdausi, Aminatuz Zahroh, Ahmad Farid

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with the IJECS: Indonesian Journal of Empowerment and Community Services agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal the right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.