Identifikasi Invertebrata di Pantai Ngeden Yogyakarta Sebagai Bahan Pengembangan Multimedia Interaktif Biologi Sekolah Menengah Atas

Authors

  • Fita Murwanti Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo
  • Nur Rokhimah Hanik Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo
  • Tri Wiharti Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo

DOI:

https://doi.org/10.32585/.v1i2.509

Abstract

Penelitian ini betujuan untuk mengetahui jenis-jenis hewan invertebrata di Kawasan Pantai Ngeden desa Krambilsawit kecamatan Saptosari kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta yang dapat digunakan untuk pengembangan multimedia interaktif. Metode penelitian menggunakan metode eksplorasi dengan menerapkan purposive sampling dalam pengambilan stasiun. Teknik pengumpulan data dengan observasi, identifikasi dan dokumentasi. Instrumen penilaian kualitas multimedia interaktif berdasarkan pada aspek materi, media dan pemanfaatan, dengan teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa di Pantai Ngeden Gunung Kidul, Yogyakarta ditemukan 18 spesies hewan invertebrata yang termasuk ke dalam 5 filum yaitu filum Coelenterata, Annelida, Mollusca, Arthtopoda, dan Echinodermata yang dapat digunakan untuk penyusunan multimedia interaktif dengan materi Invertebrata. Kualitas multimedia interaktif ini ditinjau dari aspek materi diperoleh persentase 95,45% (sangat valid), aspek media diperoleh persentase 82,29% (sangat valid), dan aspek pemanfaatan dinilai guru biologi SMA Negeri 1 Bulu diperoleh persentase 96,25% (sangat valid). Maka dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif ini sangat layak digunakan oleh guru sebagai salah satu media pembelajaran pada materi Invertebrata.

Kata Kunci : Invertebrata, Multimedia Interaktif, Biologi

Author Biographies

Fita Murwanti, Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo

Akademisi Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo

Nur Rokhimah Hanik, Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo

Akademisi Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo

Tri Wiharti, Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo

Akademisi Program Studi Pendidikan Biologi Univet Bantara Sukoharjo

References

Daryanto. (2013). Media Pembelajaran: Pranannya Sangat Penting Dalam Mencapai Tujuan Pembelajaran. Yogyakarta: Gava Media.

Effendi, H. (2003). Telaah kualitas air. Kanisius. Yogyakarta.

Maryam, Siti Sudjoko. (1985). Pengajaran Biologi Secara Individual. Jakarta: UI Press.

Nybakken, J. W. (1988). Biologi Laut Suatu Pendekatan Ekologis. PT. Gramedia: Jakarta

Rusyana, A. (2011). Zoologi Invertebrata (Teori dan Praktik). Bandung : Alfabeta.

Subiyantoro, S., & Nugroho, A. A. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android sebagai Pendukung Pembelajaran Mata Kuliah Belajar dan Pembelajaran. Edudikara: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran, 3(3), 275-284.

Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Susanto, Pudyo. (2000). Pengantar Ekologi Hewan. Proyek Pengembangan Guru Sekolah Menegah IBRD Loan 3979. Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional.

Upikoh. (2008). Keanekaragaman Jenis Makrozoobenthos Pada Kawasan Mangrove Pantai Morosari Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Skripsi. Semarang: FMIPA UNNES.

Published

2019-09-30

How to Cite

Murwanti, F., Hanik, N. R., & Wiharti, T. (2019). Identifikasi Invertebrata di Pantai Ngeden Yogyakarta Sebagai Bahan Pengembangan Multimedia Interaktif Biologi Sekolah Menengah Atas. Journal of Biology Learning, 1(2). https://doi.org/10.32585/.v1i2.509