ANALISIS LIMA KEKUATAN PORTER PADA PENGEMBANGAN AGRIBISNIS KEDELAI (STUDI KASUS : DI KECAMATAN PRACIMANTORO KABUPATEN WONOGIRI)
DOI:
https://doi.org/10.32585/ags.v6i2.3365Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan agribisnis kedelai di Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri berdasarkan lima kekuatan Porter dengan bantuan five forces scorecard. Lokasi penelitian dipilih karena Kecamatan Pracimantoro adalah sentra produksi kedelai di Kabupaten Wonogiri yang dalam beberapa tahun kebelakang ini mengalami penurunan produktivitas dan penurunan minat petani setempat dalam membudidayakan kedelai. Jenis penelitian yang dilakukan adalah kualitatif. Metode penelitian adalah studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dengan informan. Penentuan informan dengan teknik purposive sampling. Data yang didapat kemudian diuji keabsahannya dengan menggunakan triangulasi sumber. Berdasarkan hasil penelitian tentang lima kekuatan Porter, saat ini pengembangan agribisnis kedelai di Desa Suci, Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri memiliki ancaman pendatang baru yang sedang, ancaman produk subtitusi yang rendah, kekuatan tawar menawar pembeli yang tinggi, kekuatan tawar-menawar pemasok yang sedang, dan persaingan dalam industry yang tinggi.Downloads
References
Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Ubi. 2022. Kacang Potensial Pengganti Kedelai : Koro Pedang. http://pangan.litbang.pertanian.go.id/berita/kacang-potensial-pengganti-kedelai--koro-pedang. Diakses pada tanggal 13 Desember 2022.
Bantacut, Tajuddin. 2017. Pengembangan Kedelai untuk Kemandirian Pangan, Energi, Industri, dan Ekonomi. Pangan, 26(1): 81-96.
Chandra, Sevenpri. 2013. Aplikasi Model Lima Kekuatan Porter pada Restoran Drupadi. Binus Business Review, 4(1) : 398-404.
Chaniago, Suci Wulandari Putri. 2022. Alasan Produksi Kedelai Lokal Rendah, Produksi Banyak Turun Drastis. https://www.kompas.com/food/read/2022/02/21/185407975/alasan-produksi-kedelai-lokal-rendah-produksi-banyak-harga-turun-drastis?page=all. Diakses pada tanggal 13 Desember 2022.
David, Fred R. 2011. Strategic Management: Concepts and Cases, 13th Edition. New Jersey. Pearson.
Haloho, Jhon David dan Kartinaty, Tietyk. 2020. Perbandingan Bahan Baku Kedelai Lokal dengan Kedelai Import terhadap Mutu Tahu. Journal Tabaro, 4(1) : 49-55.
Heryanto, Religius. 2016. Potensi dan Strategi Pengembangan Kedelai Mendukung Swasembada Berkelanjutan di Sulawesi Barat. Agros 18(1): 24-32.
Keputusan Menteri Pertanian Nomor: 78/Kpts/SR.120/2/2007. Pelepasan Galur Kedelai Hitam Lokal Malikka sebagai Varietas Unggul dengan Nama Malikka. http://ewscb.kemendag.go.id/download.aspx?file=PerMenTan_No.+78_Pelepasan+Varietas+Kedelai+Malikka_2007.pdf&type=policy. Diakses pada tanggal 13 Desember 2022.
Porter, Michel E. 1980. Competitive Strategy: Techniques for Analyzing Industries and Competitors. Free Press. New York.
Refiasari, Dinora., Tristiyanto., Hijriani, Astria. 2019. Analisis Lima Kekuatan Porter pada Market Place Pakan Ternak dan Produk Hasil Ternak (Studi Kasus : ePakan). Prosiding Seminar Nasional, Saings, Matematika, Informatika dan Aplikasinya, Volume 5.
Sumarno dan Adie, M. Muchlish. 2010. Strategi Pengembangan Produksi Menuju Swasembada Berkelanjutan. Iptek Tanaman Pangan, 5(1): 49-63.
Yulita, Siska., Nugroho, Stefanus Prima., Astuti, Nelly. 2018. Analisis Lima Kekuatan Porter Terhadap Keunggulan Bersaing pada PT. Ajinomoto Sales Indonesia Kantor Cabang Bangka. Jurnal Ilmiah Progresif Manajemen Bisnis (JIPMB), 23(2): 43-49.