PENGARUH KEMITRAAN TERHADAP PENDAPATAN USAHATANI PADI DI DESA SEMAGAR, KECAMATAN GIRIMARTO, KABUPATEN WONOGIRI

Authors

  • Ilham Romadhona Universitas Islam Batik Surakarta
  • Tria Rosana Dewi Islam Batik University
  • Irma Wardani Universitas Islam Batik Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.32585/ags.v6i2.2774

Keywords:

Usahatani, Padi, Kemitraan

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan membandingkan pendapatan, dan efisiensi usahatani padi petani yang bermitra dengan Perkumpulan Pertanian Organik Wono Agung Wonogiri dan petani yang tidak bermitra di Desa Semagar Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode teknik sampling Probability Sampling dimana penarikan sampel dilakukan dengan memberi peluang yang sama bagi setiap anggota populasi untuk terpilih menjadi sampel. Lokasi penelitian dipilih secara sengaja yaitu Desa Semagar Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri. Jumlah sampel responden ditentukan secara sengaja dari hasil data di perusahaan mitra yaitu 25 petani mitra dan 10 petani non-mitra.

Hasil analisis menunjukkan bahwa pendapatan yang diperoleh dari usahatani padi petani mitra adalah Rp. 6.123.680,00/Ha/MT lebih tinggi dari pendapatan yang usahatani padi petani non-mitra yaitu Rp. 3.508.110,00/Ha/ MT. Efisiensi usahatani padi petani mitra lebih tinggi dari usahatani padi petani non-mitra, usahatani padi petani mitra mempunyai efisiensi R/C ratio sebesar 1,62, sedangkan pada usahatani padi petani non-mitra memiliki R/C ratio sebesar 1,37. Kemitraan memiliki pengaruh pada kenaikan pendapatan usahatani petani padi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Badan Ketahanan Pangan. 2019. Statistik Ketahanan Pangan 2014-2018. Jakarta : Badan Ketahanan Pangan.

Badan Pusat Statistik. 2019. Statistik Indonesia 2019. Jakarta: Badan Pusat Statistik.

Hafsah, Muhammad Jafar. 2003. Kemitraan usaha. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan.

Naim, Syaifun, dkk. 2015. Pengaruh Kemitraan Terhadap Pendapatan Usahatani Tebu (Studi Kasus di Kecamatan Tayu Kabupaten Pati Provinsi Jawa Tengah). Mediagro: Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian, 11(1) : 47-59

Soekartawi. 2002. Analisis Usahatani. Jakarta: Universitas Indonesia.

Susanti Susanti, dkk. 2014. Pengaruh Kemitraan Terhadap Produksi Dan Pendapatan Usahatani Sayuran Di Kabupaten Bogor . Forum Agribisnis : 4 (!) : 17-34

Downloads

Published

2022-12-28

How to Cite

Romadhona, I., Dewi, T. R., & Wardani, I. (2022). PENGARUH KEMITRAAN TERHADAP PENDAPATAN USAHATANI PADI DI DESA SEMAGAR, KECAMATAN GIRIMARTO, KABUPATEN WONOGIRI. Agrisaintifika: Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian, 6(2), 130–138. https://doi.org/10.32585/ags.v6i2.2774